SUKABUMIZONE.COM, SUKABUMI– Setelah tiga puluh dua tahun lamanya puluhan Kepala Keluarga (KK) di Kampung Sindangresmi Desa Karangtengah Kecamatan Cibadak Kabupaten Sukabumi Jawa Barat, mendambakan untuk memperoleh aliran listrik. Kini mereka mulai bisa tersenyum lebar Sabtu, (04/10). Pasalnya, warga tersebut sudah terkabul dalam kenyamanan untuk memperoleh aliran listrik. Saat ini sebanyak dua puluh enam tiang penyangga kabel listrik telah terpasang tegak berdiri diaeral pemukiman warga.
Salah seorang tokoh warga Sindangresmi Nurdin mengatakan, sebelumnya warga sempat mengalami kesulitan untuk beraktivitas sehari-hari. Namun, kini ia merasa senang karena rumah warga yang berada di sekitar kaki Gunung Walat terang benderang.” Kami bersyukur saat ini rumah telah terang. Sebelumnya, warga sangat mengeluhkan dengan terbatasnya penerangan listrik mengaliri pemukiman warga. Selain itu, aktivitas warga pun sangat terganggu sebab terbatasanya penerangan di rumah warga,” kata Nurdin.
Sementara itu, Sekretaris Desa Karangtengah Kecamatan Cibadak Cepi Basyuni Yahya menjelaskan, sebelumnya berbagai upaya telah dilakukan seperti memberikan surat permohonan dari warga melalui desa kesejumlah dinas terkait baik di Kabupaten Sukabumi maupun di Provinsi. Namun, harapan sia-sia kandas dengan berbagai janji akan segera merealisasikan keinginan warga.” Bahkan kesulitan warga kerap dimamfaatkan para politis, baik pada saat perlehatan pemilihan kepala daerah maupun legislatif,” jelas Cepi.
Menanggapi hal tersebut, Manager PT PLN Rayon Cibadak Wendy Ardial mengatakan, selama ini pihaknya sama sekali tidak memperoleh informasi dari warga terkait permohonan pemasangan dari warga Sindangresmi. Padahal setiap permohonan pelanggan PLN menurut Wendy, akan segera direspon untuk memperoleh pelayanan pemasangan aliran listrik.” PLN pastikan akan segera merealisasikan, setelah dilakukan peninjauan. Seperti halnya saat ini, kami telah melakukan upaya pemasangan listrik kepemukiman warga. Kami harapkan tidak lama lagi, penerangan listrik akan segera dinikmati warga,” pungkasnya. Prlm