CIKEMBAR — Sejumlah ajuan dan rencana pembangunan di 2021 telah disiapkan Pemerintah Desa (Pemdes) Bojongraharja Kecamatan Cikembar Kabupaten Sukabumi Jawa Barat, pada Musyawarah Rencana Pembangunan Desa (Musrenbangdes) 2021 di Aula Desa Bojongraharja belum lama ini.
Kepala Desa (Kades) Bojongraharja Henhen Suhendar diwakili Sekretaris Desa (Sekdes) Bojongraharja Taufik Hidayat mengatakan, Musrenbangdes tersebut merupakan agenda rutin setiap satu tahun sekali.
“Murenbangdes ini bisa dilaksanakan setelah melalui beberapa tahap seperti, musyawarah tingkat dusun (Musdus), Musyawarah Desa (Musde) baru dilanjutkan ke tinggkat Musrenbangdes,” kata Taufik kepada www, sukabumizone.con Ranbu, (16/12/2020).
Ia menjelaskan, kegitan tersebut dihadiri Perangkat Desa, Kelembagaan Desa, Bumdes, Babinsa, Bhabinkamtibmas, LPM dan Muspika Cikembar dan lainya. “Di acara ini, kami lebih memprioritaskan pemulihan ekonomi dan pemberdayaan bagi masyarakat,” jelasnya.
Ia berharap, rencana pembangunan yang sudah ditempatkan di Rancangan Kerja Pemerintah Desa (RKPDes) dapat direalisasikan sepenuhnya dengan baik. “Semoga pandemi covid-19 cepat tuntas agar apa yang menjadi skala prioritas pembangunan ini bisa terwujud dan dilaksankan dengan lancar,” pungkasnya. (Kusnandar)