SUKABUMI KOTA, sukabumizone.com || Dinas Komunikasi dan Informatika (Diskominfo) Kota Sukabumi, menggandeng
Balai Pengembangan Sumber Daya Manusia dan Penelitian (BPSDMP) Kominfo Bandung menggelar pelatihan Digital Enterpreneurship Academy (DEA) di Hotel Santika, Senin (26/6/2023).
Kepala Diskominfo Kota Sukabumi, Rahmat Sukandar mengatakan, saat ini terdapat 100 pelaku Usaha Mikro Kecil Menengah (UMKM) yang mengikuti kegiatan. “Kami berupaya mendorong para pelaku UMKM dalam memaksimalkan pelatihan serta optimalisasi teknologi digital,” kata Rahmat kepada wartawan, Senin (26/6).
Rahmat meminta, para pelaku UMKM agar dapat bertranspormasi menanfaatkan terknologi dalam mengembangkan usahanya. “Kami minta pelaku usaha untuk memanfaatkan semaksimal mungkin dalam mengembangkan kemampuan agar bisa naik kelas dan go digital,” paparnya.
Sementara itu, Kepala BPSDMP Kominfo Bandung, Betty Djulianti menambahkan, kegiatiatan ini untuk memberikan pemahaman kepada pelaku UMKM agar dapat memanfaatkan teknologi dalam pemasaran produk. “Pelatihan ini, merupakan pelatihan bagi digipreneur pemula dalam mempersiapkan pemasaran dan meningkatkan pendapatan usaha,” pungkasnya.
Reporter: M Irsandi
Redaktur: Surya Adam