SUKABUMI KOTA, sukabumizone.com || Instalasi Penanggulangan Bencana, Pengayoman Pengunjung
dan Pengamanan (IPBP3) Unit Organisasi Bersifat Khusus (UOBK) RSUD R Syamsudin SH, terus konsisten dalam kesiap siagaan pengamanan rumah sakit melalui CCTV.
Kepala IPBP3, Willy Arlan mengatakan, sejauh ini keamanan di RSUD R Syamsudin SH masih terbilang kondusif dan terkendali, tidak ada kendala yang sifatnya membahayakan.
“Yang pasti kita mesti siap terus dalam melakukan kesiap siagaan bencana, dan juga pengamanan di lingkungan rumah sakit,” kata Willy kepada sukabumizone.com, Jumat (17/11/2023).
Ketika disinggung soal peristiwa kehilangan di rumah sakit ini, Willy menuturkan, adapun kehilangan itu karena faktor dari pasien yang teledor dan lupa menyimpan barang. “Kehilangan itu ada aja, cuman tidak banyak. Setelah kita telusuri ke lapangan, yang hilang barang itu karena terjatuh dan lupa, bukan pencurian,” terangnya.
Selain fokus di pengamanan sambung Willy, pihak IPBP3 sendiri juga fokus serta konsisten dalam mitigasi bencana. Seperti kebakaran dan gempa bumi di ranah rumah sakit.