CIKEMBAR — Pemerintah Desa (Pemdes) Cimanggu Kecamatan Cikembar Kabupaten Sukabumi Jawa barat, kembali melanjutkan pembangunan kantor desa seiring adanya pencairan dana dari Bantuan Provinsi (Banprov) Jawa Barat 2019 Rabu, (11/12).
Kepala Desa (Kades) Cimanggu Harris Pribadi diwakili Bendahara Desa Cimanggu Ai mengatakan, anggaran sebesar Rp.93.088.000,- kembali dipergunakan untuk melanjutkan pembangunan kantor desa yang sebelumnya sempat tertunta. “Alhamdullilah kami dapat melanjutkan pembangunan kantor desa di tahun ini,” kata Ai kepada www.sukabumizone.com Rabu, (11/12).
Ia menegaskan, volume kantor yang saat ini dalam proses pembangunan yakni 9×9 meter tepat di atas kantor lama. “Saat ini kantor desa menjadi dua lantai yang dulunya hanya satu lantai. Proses pengerjaan baru mencapai 30 persen ,” tuturnya.
Lanjut Ai, pembangunan diprediksi tidak akan bisa tuntas pada tahun ini. Sebab, biayanya dinilai cukup minim untuk membangun kantor desa. “Proses pekerjaan akan dilanjut di 2020 nanti dengan sumber anggaran yang sama yakni dari Banprov Jabar,” jelasnya.
Ia berharap, semua yang dicanangkan dalam anggaran tahun depan ada perubahan. “Ya, kami berharap aggaran di 2020 nanti lebih besar agar pembangunan bisa tuntas,” pungkasnya. (Kusnandar)